♫musicjinni

Ukraina Kelimpungan Hadapi Serangan Beruntun di Timur, Zelensky Ungkap Pertempuran Akut Meningkat

video thumbnail
TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden Ukraina Ukraina Volodymyr Zelensky mengungkapkan situasi sulit masih terjadi di Ukraina timur.

Pasukannya harus menghadapi serangan beruntun Rusia di sejumlah daerah.

Bahkan, sebagian besar kota Bakhmut hancur lebur akibat serangan Rusia berulang kali.

Zelensky mengakui serangan Rusia terus meningkatkan.

Terutama di wilatah wilayah Donetsk, Ukraina timur.

Zelensky melaporkan adanya pertempuran besar untuk Vuhledar, kota di barat daya Donetsk, dan Bakhmut, kota di timur laut Donetsk.

Ia menerangkan, pasukan Rusia tidak hanya menyerbu posisi tentara Ukraina.

Diungkapkan, mereka dengan sengaja menghancurkan kota-kota dan desa-desa.

Rusia menyerang kawasan tersebut dengan artileri, serangan udara, hingga rudal.

“Para penjajah tidak hanya menyerbu posisi kami, mereka dengan sengaja dan metodis menghancurkan kota-kota dan desa-desa di sekitar mereka, dengan artileri, serangan udara, rudal,” kata Zelensky.

Kepala Negara Ukraina mengatakan, tentara Rusia tidak kekurangan senjata mematikan.

Namun, hanya bisa dihentikan dengan pukulan serangan balasan.

“Tentara Rusia tidak kekurangan senjata mematikan dan hanya bisa dihentikan dengan paksa,” sambung Zelensky.

Sementara itu, daerah di sekitar Bakhmut, dengan populasi sebelum perang sebanyak 70.000 jiwa, telah menyaksikan beberapa pertempuran paling brutal.

Bakhmut juga memiliki arti penting secara simbolis bagi Rusia dan Ukraina.

Meskipun analis militer Barat mengatakan kota itu memiliki sedikit kepentingan strategis.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, tentara Ukraina terlibat pertempuran sengit dengan pasukan Rusia.

Pertempuran itu untuk menguasai Kota Vugledar di wilayah Donetsk, Jumat (27/1/2023).

Pasukan separatis yang didukung Rusia sebelumnya mengeklaim pihaknya sedang menunggu kabar baik dari Kota Vugledar.

Namun, Kyiv menyatakan bahwa klaim dari pasukan yang didukung Rusia tersebut tidak benar.

(Tribun-Video.com/ Kompas.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Zelensky: Situasi Garis Depan Pertempuran Sangat Akut", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/global/read/2023/01/28/220100170/zelensky--situasi-garis-depan-pertempuran-sangat-akut.
Penulis : Danur Lambang Pristiandaru
Editor : Danur Lambang Pristiandaru

HOST: BIMA MAULANA
VP: SALIM MAULA

#beritaterbaru #beritaterkini #beritaviral #live #breakingnews

Ukraina Kelimpungan Hadapi Serangan Beruntun di Timur, Zelensky Ungkap Pertempuran Akut Meningkat

Rusia Hancurkan 86 Unit Tentara Ukraina di Posisi Tembak, Serangan Rudal- Artileri Terus Diluncurkan

Serangan HIMARS Ukraina ke Luhansk Membabi Buta, Hantam Rumah Sakit, Pasien dan Nakes Jadi Korban

Korut Endus Gelagat AS yang Jor-joran Pasok Tank ke Ukraina, Perang Proksi Dimulai Hancurkan Rusia

Rusia Menang di Blagodatnoye dekat Soledar, Bubarkan Formasi Pasukan Ukraina hingga Dipukul Mundur

Ekonomi Ukraina Amburadul Gegara Perang, IMF Langsung Bertindak, akan Beri Rp 239 Triliun

Korut Blak-blakan Sebut AS Penjahat Kelas Kakap Buntut Dukung Penuh Ukraina, Ada Niat Jahat ke Rusia

Tank Leopard 2 Jerman Siap-siap Dipasok ke Ukraina, Dikabarkan Diangkut Pakai Kereta Api ke Kyiv

China Disebut Bantu Grup Wagner, Kirim Foto Satelit Permudah Lihat Peta Ukraina, Kini Disanksi

Disclaimer DMCA